Tuesday, November 18, 2014













Setelah menghabiskan waktu lebih dari 5 tahun setelah vokalis lama mereka Bobby Pamungkas akhirnya memutuskan hengkang dari band, kini mereka bagaikan menghadirkan kekuatan baru bersama vokalis baru mereka untuk album CONDEMNED TO SUFFER Yadi behom (ex-motordeath & jasad). Di album ini mungkin bagi saya pribadi menjadi album terbaik mereka, dibanding album sebelumnya RESSURECTION OF MURDER. Kompisis vokal di album ini terdengar lebig audible dan cendrung lebih berat.
Semua komposisi lagu-lagu di album ini terdengar lebih greget dan sangat ketat, dengan menghadirkan riff-riff cepat serta drum blastbeat yang hampir menghentak tanpa berhenti, tapi mungkin beberapa part slow di beberapa bagian lagu. Hampir tidak ada bagian yang membosankan di setiap lagu mereka. Terdiri dari 8 track dan menhabiskan waktu sebanyak 28 menit lebih tidak membuat saya bosan untuk memutarnya kembali. Yang membuat saya takjub lebih dari apapun, faktanya tidak ada bagian riff yang cendrung repetitive atau bisa dibilang terlalu banyak di ulang-ulang yang jelas menunjukan kreatifitas mereka dalam menciptakan album ini.









Maka dari itu gue sangat merekomendasikan album ini buat para death metal blaster, dan tentu gue ga akan merekomendasikan album ini buat para kuping cengeng! album ini mungkin bagi gue sendiri terdengar sedikit RAW. maka dari itu saya memberikan rating sempurna untuk CONDEMNED TO SUFFER 10/10
Next
Newer Post
Previous
This is the last post.

0 comments:

Post a Comment

Media Partners / Banners


Best Releases